Pada dasarnya, obat yang dikonsumsi baru akan menimbulkan efek pada manusia setelah berinteraksi dengan targetnya. Target aksi obat secara umum dibagi menjadi 4, yaitu :
1. Reseptor
Reseptor merupakan suatu protein membran (transmembran). Biasanya terdapat di permukaan sel. Namun ada juga reseptor yang terdapat di bagian intra selular.
2. Enzim
Obat yang target aksinya ada pada enzim tertentu, biasanya merupakan antagonis dan false substrate. Jika antagonis, maka ketika obat berinteraksi dengan enzim, tidak akan terjadi efek, sedangkan apabila substrat palsu, maka ketika obat berinteraksi dengan reseptor, efek yang muncul berbeda
3. Carrier
Biasanya sering disebut dengan second messanger. Ada beberapa obat yang ketika berinteraksi dengan reseptor, tidak langsung dapat menimbulkan efek. Namun diperlukan suatu penerusan sinyal oleh carrier.
4. Kanal Ion
Merupakan suatu protein transmembran dengan beberapa subunit yang membentuk celah untuk masuknya ion. Kanal ion berbeda dengan pompa ion. Pompa ion dalam kondisi normal akan menutup dan akan membuka jika ada perbedaan gradien kadar. Sedangkan kanal ion selalu terbuka, atau kadang akan membuka jika teraktivasi serta tidak membutuhkan energi.
Target Aksi Obat
Read User's Comments(0)
Langganan:
Postingan (Atom)